Pengertian Radio Digital

Pengertian Radio Digital

Radio digital adalah teknologi radio yang mengirimkan informasi menggunakan sinyal digital. Radio digital adalah generasi penerus dari radio analog.

Radio ini memiliki banyak kelebihan seperti suara yang lebih jernih dibanding radio analog, mutu sinyal yang lebih bagus, dan berbagai fasilitas lain seperti dapat di-pause, di-rewind, atau disimpan sementara apabila ingin mendengarkannya nanti.

Suara yang dihasilkan radio digital tahan terhadap gangguan suara dari sinyal radio lain, sehingga tidak mungkin terdapat tumpang tindih antara saluran yang satu dengan saluran yang lainnya.

Bukan radio online/streaming

Radio digital berbeda dengan radio online dan streaming

Di radio online/streaming, pendengar dapat mendengarkan siaran menggunakan perangkat berbasis internet. Jadi hanya bisa didengarkan asalkan tersambung dengan internet.

Radio digital tak butuh internet, sama halnya dengan radio FM/AM yang membutuhkan kotak radio khusus. Namun, gelombang penerima yang diterima oleh radio digital berbeda dengan radio FM.

Pada dasarnya radio digital dengan TV digital itu sama. Pendengar radio digital memerlukan kotak radio khusus untuk menerima suara berbasis digital tersebut, karena mulai dari proses produksi hingga penyiaran menggunakan teknologi digital.

Dengan radio digital pun fitur yang ditampilkan jauh lebih semarak. Seperti informasi lagu, nomor telepon stasiun radio dan banyak lagi dalam layar menu radio. (CNN)


0 Comments

Post a Comment

Post a Comment (0)

Previous Post Next Post