Sejumlah sepeda motor diangkut ke Kantor Polsek Gedebage karena terbukti ikut serta dalam balapan liar ini.
Para pemilik sepeda motor yang diangkut ke Polsek Gedebage, diminta untuk datang bersama orangtua guna mempertanggungjawabkan perbuatan mereka.
Operasi ini bukan yang pertama. Polsek Gedebaga berulang kali melakukan razia, namun para pebalap liar terus saja beraksi di depan Stadion GBLA, terutama pada sore hingga malam hari.
Warga sekitar stadion sudah sering mengadukan balap liar knalpot bising yang sangat mengganggu ini.
"Tiap hari selalu ada balapan liar, terutama sore. Begitu ada mobil patroli polisi, mereka diam, setelah mobil polisi tidak ada, balapan kembali marak," katanya.
Seorang warga mengatakan, warga sekitar mendiamkan aksi balap liar itu karena mempercayakan penanganan kepada pihak polisi, apalagi Stadion GBLA tidak jauh dari Mapolda Jabar.*
Post a Comment